5 Wisata Petualangan di Yogyakarta

Cave Tubing Kali Suci – Yogyakarta
Fotonya google
Menghadapi deadline dan rutinitas pekerjaan membuat sebagian orang cepat bosan bahkan stress. Melakukan wisata petualangan adalah pilihan tepat bagi kamu yang suka menguak tempat-tempat baru yang jauh dari keramaian kota. Yogyakarta adalah salah satu kota yang kaya akan wisata petualangan. Berikut daftar tempat wisata petualangan di Yogyakarta yang patut kamu coba: 

Cave Tubing Kalisuci

Cave tubing adalah wisata petualangan perpaduan antara rafting dan caving. Meskipun tidak bisa berenang, kamu tidak perlu khawatir tenggelam. Sebuah ban/ tubes, rompi pelampung, pelindung kaki dan siku, helm dan head lamp sebagai perlengkapan wajib yang harus dipakai selama menyusuri sungai bawah tanah di Dusun Jetis, Pacarejo, Semanu, Gunungkidul. Duduklah bersandar di lubang ban, biarkan tubuhmu mengikuti arus sungai bawah tanah sambil menikmati pemandangan batu karst yang menakjubkan. Pemandu wisata akan menjelaskan tentang cave tubing dan jalur yang akan dilalui. Jangan lupa bawa kamera waterproof untuk mengabadikan momen seru liburanmu. Asyik kan? 

Trekking Gunung Api Purba Nglanggeran

Menikmati wisata petualangan di Yogyakarta juga bisa dilakukan dengan cara trekking atau berjalan menyusuri Gunung Api Purba Nglanggeran di Patuk, Gunungkidul. Untuk sampai ke puncak Nglanggeran dapat ditempuh dengan berjalan kaki selama 1 hingga 1.5 jam saja. Lokasi ini bisa menjadi alternatif wisata petualangan yang wajib dicoba ketika berkunjung ke Yogyakarta. Kalau mau lebih seru, ajaklah teman atau keluargamu untuk menikmati wisata trekking ini.

Trekking Merapi

Menjajal jalur trekking Merapi tentunya jauh lebih menantang dibandingkan dengan trekking di Nglanggeran. Menikmati wisata trekking Merapi ini sebaiknya dilakukan secara berkelompok, lebih-lebih jika kamu masih pemula. Wiisata trekking Merapi cocok dilakukan saat musim panas tiba, antara bulan Juni – Agustus. Langit akan terlihat sangat bersih di siang hari dan jika malam tiba bintang-bintang akan tampak menghiasi langit. Mulailah trekking saat tengah malam supaya bisa sampai di puncak Merapi menjelang pagi. Pada saat itu pulalah, matahari terbit dari sisi timur. Sungguh pemandangan indah yang sangat ditunggu-tunggu para pendaki. 

Mountain biking lereng Merapi

Bersepeda menyusuri jalan-jalan di lereng gunung Merapi sangat mengasyikkan tentunya. Sentuhan hangat sinar matahari pagi menyambut semangatmu yang mulai memanas. Menghirup udara pagi sambil merasakan kesegaran pemandangan alam di lereng Merapi adalah pengalaman seru yang tidak boleh terlewatkan. Selain memompa semangat dan membuat pikiran lebih fresh, bersepeda juga membuat badan menjadi sehat. So, siapkan nyalimu untuk mencoba petualangan ini. 

Paragliding di Parangendog

Jika kamu punya impian menjadi seekor burung, terbang menggunakan paragliding menjadi salah satu cara untuk mewujudkan impianmu. Melihat keindahan pemandangan dari atas menggunakan paragliding tentunya sangat menakjubkan & memberikan sensasi yang tak akan terlupakan. Salah satu lokasi paragliding yang direkomendasikan di Yogyakarta yaitu Pantai Parangendog, Bantul. Paragliding dapat menjadi alternatif wisata yang melatih keberanian dan menguji nyalimu. 

Seru dan mengasyikkan kan? Luangkan waktu dan nikmati sensasi berbagai wisata petualangan di Yogyakarta ini. Setelah menikmati 5 wisata petualangan alam di Yogyakarta ini kamu akan merasa lebih bersemangat dalam menjalani pekerjaan. Tentunya pikiran akan lebih fresh.

1 Response to "5 Wisata Petualangan di Yogyakarta"

  1. Saya tertarik dengan tulisan anda mengenai 5 WISATA PETUALANGAN DI YOGYAKARTA
    Saya juga mempunyai tulisan yang sejenis mengenai Indonesia yang bisa anda kunjungi di Informasi Seputar Indonesia

    ReplyDelete